Sertijab Kades Dusun Baru, Kades Firdaus Minta Kritik Wujudkan Keadilan

SIDAKPOST.ID, TEBO – Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Desa (Kades) Dusun Baru menggelar serah terima jabatan (sertijab) kepada Kades terpilih A Firdaus yang telah resmi dilantik Bupati Tebo. Sertijab bertempat di aula Kantor Desa setempat, Kamis (20/1/2020).

Plt Kades Dusun Baru, Syamsu Rizal
menyampaikan terima kasih kepada seluruh masyarakat, lembaga desa atas kerjasamanya yang baik selama menjabat.

“Saya ucapkan selamat kepada Kades Dusun Baru yang terpilih. Semoga bisa melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya, serta amanah. Jalin komunikasi yang baik dengan lembaga Desa. Sehingga bisa membawa Desa lebih maju dan masyarakat lebih sejahtera,” harapnya.

Baca Juga :  Ratusan Botol Miras Disita Polisi Dalam OPS Pekat Siginjai I di Tebo

Kades Dusun Baru yang terpilih, A Firdaus mengapresiasi kepada masyarakat yang telah mengantarkan dirinya. Dan mengamanatkan untuk memimpin Desa Dusun Baru selama enam tahun kedepan. Dia berharap seluruh komponen desa bisa bersinergi untuk mewujudkan impian sesuai dengan visi misi pada waktu sosialisasi.

Baca Juga :  Bersama Warga, Wako  dan Wawako Saksikan Penampilan Qori - Qoriah

“Saya berharap masyarakat dan lembaga-lembaga Desa, saran dan kritikan untuk mewujudkan keadilan pembangunan yang akan saya laksanakan,” pungkasnya.

Hadir dalam sertijab yakni Plt Kades, Ketua dan Anggota BPD, perangkat desa, dan kades terpilih. Kemudian pendamping desa, toko masyarakat, tokoh adat, pemuda serta undangan lainnya. (nwr)