SIDAKPOST.ID, BUNGO – Dalam upaya untuk melestarikan sumber daya hayati dan populasi ikan di Sungai, Bupati Bungo H Mashuri melakukan penebaran 80 Ribu ekor benih ikan, di aliran sungai Dusun Telentam, Kecamatan Tanah Sepenggal, Jumat (4/9/2020).
Penebaran benih ikan juga ditandai dengan diresmikan Lubuk larangan di lokasi tersebut dan merupakan yang pertama di Kecamatan Tanah Sepenggal.
Mashuri sangat mengapresiasi inisiatif dari masyarakat Dusun Telentam untuk menetapkan sungainya sebagai lubuk larangan.
“Yuk sama-sama menjaga sungai agar ekosistem sumber daya hayati, dan juga hasil keanekaragaman ikan yang ada di sungai kita tetap terjaga sehingga dapat dinikmati anak cucu kita nanti,” ujar Mashuri.
Selain itu kata Mashuri, penebaran benih ikan merupakan sebagai langkah mengembalikan populasi ekosistem sungai, dan salah satu langkah inovatif yang dilakukan dalam meningkatkan perekonomian masyarakat.
“Mudah-mudahan dengan ditetapkan sebagai lubuk larangan, masyarakat kita bisa menjaga sungai dengan sebaik-baiknya. Tentu lebih utamanya kedepan akan menjadi potensi dalam menumbuh kembangkan perekonomian masyarakat sekitar,” tukasnya. (adv/jul)