Terus Bergerak, CE-RATU Resmikan Posko Milenial di Bungo

SIDAKPOST.ID, BUNGO – Gerakan nyata bakal calon Gubernur Jambi, Drs H Cek Endra terus terlihat. Seperti kunjungan di Kabupaten Bungo, Ia meresmikan posko Milenial CE-RATU dan gerakan muda (Gema – Cera) di Kecamatan Pasar Muara Bungo, Sabtu (29/08/2020).

“Dengan diresminya posko Milenial ini, bisa menjadi penyemangat gerakan dari anak muda, dan gabungan tim yang lain. Insya allah akan menambah elektabilitas CE-RATU pada Pilgub Jambi 2020,” ucap Cek Endra.

Bahkan CE, mengajak kaum milenial di Bungo lebih semangat dengan hadirnya dirinya di kabupaten Bungo. Berjuang bersama-sama adalah tujuan kedepan.

Baca Juga :  Sambut Tahun Baru Islam, Gusriyandi Rifai Ajak Semua Muslim Berbenah Diri

“Saya mengapresiasi semangat milenial Bungo luar biasa. Milenial tersebar di seluruh wilayah Kabupaten Bungo maka kita sangat optimis bisa bergerak lebih banyak lagi untuk memenangkan pilgub Jambi mendatang,”tambahnya.

Lajut CE, tim milenial harus peduli dan gunakan hak pilihnya pada pilgub nanti.  Karena, anak muda harus peduli dengan pembangunan. Dengan gerakan nyata maka bisa Jambi menjadi Cerah.

“Mari kita perkuat kekompakan supaya Jambi menjadi lebih baik lagi. Seluruh bidang akan tersentuh, lewat perjuangan kita bersama. Tetap kompak dan tetap semangat menjadikan Jambi Cerah,”kata Cek Endra.

Baca Juga :  Raih Juara I, MTQ Tingkat Provinsi Bonus Rp 30 Juta Menanti Bagi Kafilah Tebo

Ading Sandiko, Ketua Milenial CE-RATU Kabupaten Bungo mengatakan, dibentuk
relawan ini merupakan aksi spontan. Dengan berbagai pertimbangan dan akhirnya mendukung CE-RATU untuk membawa perubahan Jambi yang Cerah.

“Apapun yang disampaikan bapak CE kepada tim bisa bergerak sampai ke RT dan Dusun, untuk mendulang suara demi kemenangan CE-RATU. Insya allah kami siap memenangkan CE-RATU di Kabupaten Bungo,” tutup Ading.