SIDAKPOST.ID, TEBO – Posyandu merupakan upaya kesehatan bersumberdaya masyarakat (UKBM) yang dikelola dari, oleh, untuk, dan bersama masyarakat.
Untuk itu warga masyarakar terkebih ibu-ibu perlu memahami pentingnya Posyandu, sebagai ujung tombak penggerakan dan pelayanan kesehatan masyarakat.
Warga masyarakat harus cinta dan gemar mengunjungi Posyandu seperti ibu-ibu dengan membawa anaknya dan juga bagi pasangan usia subur perlu mendatangi Posyandu, mendeteksi kesehatan ibu maupun anak balitanya.
Hal tersebut diungkapkan Babinsa Sertu Syaipul Efendi Koramil 416-07/Rimbo Bujang, pada saat menghadiri kegiatan Posyandu. Bertempat di jalan Merak Desa Saptamulia Kecamatan Rimbo Bujang Kabupaten Tebo.
Babinsa Sertu Syaipul Efendi dikonfirmasi menyebutkan, bahwa
kegitan rutinritas program Desa Saptamulia seperti kegiatan Posyandu yang dibimbing oleh Bidan Desa (Bides) dan dihadiri Babinsa, Kades serta Tokoh masyarakat.
“Kepada warga masyarakat atau ibu-
ibu supaya sadar mendatangi kegiatan Posyandu membwa anak balitanya untuk dicek kesehatannya, upaya terhindar dari pnnyaykit campak, polio dan lainya,” kata Sertu Syaipul Efendi, Kamis (13/08/2020).
Bides Saptamulia, Tri Handayani menyebutkan, bahwa kegiatan Posyandu terdiri dari kegiatan utama dan kegiatan pengembangan atau pilihan, kegiatan utama seperti kesehatan ibu dan anak, Keluarga Berencana, Imunisasi, Gizi, Pencegahan dan penanggulangan diare dan lainnya.
“Kegiatan pilihan dan pengembangan, masyarakat bisa menambah kegiatan baru disamping lima kegiatan utama yang telah ditetapkan, dinamakan Posyandu terintegrasi. Kegiatan baru seperti Bina Keluarga Balita (BKB), Tanaman Obat Keluarga (TOGA), Bina Keluarga Lansia (BKL), Pos Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD), “ujarnya. (asa)