Babinsa Sertu Andi Bantu Buat Pondasi Rumah Warga

SIDAKPOST.ID, BUNGO – Babinsa Koramil 416-01/Rantau Pandan, Sertu Andi Iskandar membantu warga membuat pondasi rumah milik Bapak Saleh yang merupakan warga Desa Lubuk Mayan, Kec. Rantau Pandan, Jumat (29/11/19).

Sertu Andi mengatakan membantu pembuatan pondasi rumah ini merupakan salah satu wujud kinerja Babinsa.

Di tengah-tengah masyarakat dan juga untuk membantu segala kesulitan masyarakat yang ada di daerah binaannya.

Baca Juga :  Peduli Korban Musibah Kebakaran dan Covid-19, Pemkab Bungo Salurkan Bantuan

Selain itu, menurutnya melalui kegiatan gotong-royong seperti ini akan memberikan contoh yang baik kepada masyarakat. Guna meneruskan budaya gotong-royong yang telah menjadi budaya masyarakat Indonesia.

Baca Juga :  Momen Rembuk Stunting, Bapak Asuh dan Bunda Asuh Stunting Dikukuhkan

“Sudah menjadi kewajiban bagi kami selaku Babinsa untuk bisa memelihara hubungan yang harmonis bersama warga, salah satunya melalui kerja secara bergotong-royong bersama para warga ini,” katanya. (RED)