Bahagia, Nuraini Menerima Kunci Bedah Rumah dari Kamabicab Bungo

SIDAKPOST.ID, BUNGO – Tangis bahagia terpancar dari wajah nuraini, warga dusun Mangun Jayo, Kecamatan Muko-Muko Bathin VII, kabupaten Bungo. Salah seorang penerima kunci secara simbolis program bedah rumah, dari Bupati bungo H Mashuri, Sabtu (5/10).

Peresmian tersebut merupakan rangkaian pada peringatan hari pramuka ke-58 tahun 2019. Kwartir cabang gerakan pramuka Bungo.

Turut di saksi kan Kasdim 0416/Bute, Ketua Kwarcab pramuka Bungo, Para kepala OPD, para Camat, unsur forkompinda, para Rio, anggota Pramuka, serta undangan lainnya.

Kepada awak media, Nuraini seorang penerima bedah rumah mengungkapkan Rasa syukur dan ucapan terimakasih atas bantuan yang telah diberikan.

Baca Juga :  Nah Gawat, Tunggakan Pelanggan PLN di Bungo Mencapai Rp 5,8 Milyar, PLN Ancam Putus Paksa

“Alhamdulillah, kami bersyukur dapat bantuan ini, hanya Allah SWT yang bisa membalas semua kebaikan yang telah diberikan kelak, dan Alhamdulilah sekarang sudah puny rumah yang layak,” ucap Nuraini warga Mangun Jayo, penerima bedah rumah.

Sementara, Kamabicab Bungo H Mashuri mengucapkan selamat kepada pemilik rumah yang pada hari ini rumahnya selesai dibedah, serta Donatur tunggal Ibu Nuraini pemilik toko angkasa Bungo bekerjasama dengan kwarcab pramuka bungo.

“Saya berharap program ini terus berjalan setiap tahunnya, demi membantu masyarakat kita yang kurang mampu untuk mewujudkan masyarakat yang sejahtera,” ungkap H Mashuri.

Baca Juga :  Rumah Kontrakan Pedagang Keliling di Bungo Terbakar

Diakuinya, pemerintah pusat dan pemerintah daerah kabupaten bungo juga telah melakukan program bedah rumah, namun tidak semua data masyarakat yang masuk mendapatkan program bedah rumah ini.

“Kita patut bersyukur, dalam 3 tahun ini sudah lebih kurang 4.000 rumah yang sudah dibedah, dari sumber dana, baik APBD bungo, dan dana Pemeritahan Pusat melalui kementerian PUPR, yang dialokasi ke kabupaten bungo, mudah-mudahan semakin tahun rumah masyarakat kita banyak yang dibedah dan layak huni bertambah,” imbuhnya. (adv/jul)