Tebo  

Besok VII Koto Ilir Akan Gelar Sholat Minta Hujan

SIDAKPOST.ID, TEBO – Kemarau panjang melanda sejumlah daerah termasuk wilayah Kabupaten Tebo di Kecamatan VII Koto Ilir terdampak kemarau, akibatnya sangat memperihatinkan masyarakat.

Pasalnya saat ini Sumur milik warga yang berada di dataran tinggi kering tak berair lagi, parahnya lagi Sawah milik petani kekerigan dan hasil panennya merosot tajam alias tidak berhasil.

Fenomena alam lainnya seperti terjadinya kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) disejumlah wilayah Kabupaten Tebo yang menimbulkan asap tebal terjadinya polusi udara, gawatlah pula air Sungai Batang Hari saat ini sudah surut kecil dan dangkal.

Baca Juga :  Sekian Lama Kemarau, Akhirnya Wilayah Bungo Hujan Lebat

Menyikapi kondisi alam saat ini, Kapolsek Vll Koto Ilir Ipda Irvan Pane mengajak seluruh umat islam yang ada di Kecamatan Vll Koto Ilir, untuk menggelar Sholat Istisqoo atau Sholat minta hujan , bertempat dihalaman depan Mapolsek Vll Koto Ilir.

Baca Juga :  Tradisi Memasak Lemang Masih Hidup di Aur Cino

“Kita mengajak kepada umat islam Vll Koto Ilir agar bersama-sama Sholat Istisqo besok pagi Kamis (22/8) Sekira pukul 8.00 Wib dihalaman depan Mapolsek VII Koto Ilir, semoga doa kita dikabulkan Allah SWT dan Vll Koto Ilir segera diturunkan hujan,” kata Kapolsek Ipda Irvan Pane, Rabu (21/8/2019). (nwr/asa)