Wabup Bungo, Ajak Rio Serius Perhatikan Kegiatan Keagamaan

Wabup Apri Saat Beri Sambutan Pada Penutupan MTQ ke-6 Tingkat Kecamatan Muko-Muko Bathin VII.

SIDAKPOST.ID, BUNGO – Wakil Bupati Bungo H Safrudin Dwi Aprianto, S.Pd mengajak seluruh masyarakat di Kecamatan Muko-Muko Bathin VII, untuk menghidupkan kembali mengaji Isya dan Magrib bagi anak-anak.

Hal tersebut, di sampaikan Wabup Apri pada saat acara penutupan Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) tingkat Kecamatan Muko-Muko Bhatin VII, yang dilaksanakn di Dusun Suka Jaya, pada Kamis (27/6/2019).

“Kami mengajak supaya seluruh dusun kembali untuk menghidupkan mengaji, Isya dan Magrib. Dengan seperti ini, bisa mengunrangi pengaruh negatif yang ada di tengah masyarakat,” ungkap Wabup Apri.

Baca Juga :  BKD Bungo Umumkan Nilai SKB

 

Selain itu, kata Wabup, kepada seluruh datuk Rio untuk lebih memperharikan secara serius segala sesuatu terkait kegiatan keagamaan, terutama tentang mengaji dan kegiatan keagamaan yang ada di dusun.

“Bagi yang sudah mendapat juara jangan terlalu senang, karena teruslah belajar untuk ke tingkat lebih tinggi. Karena tahun ini juga, Bungo menjadi tuan rumah MTQ tingkat Provinsi Jambi,”ujarnya.

Baca Juga :  Bupati Bungo, Teken MoU Dengan Perusahaan,15 Anak Bungo Bakal Terima Beasiswa

Teruslah berlatih-dan berlatih sehingga menjadi generasi yang selalu gemar membaca Al – Qur’an. MTQ ini, selain mencari bakat anak-anak. Acara MTQ ini juga sebagai ladang ibadah bagi warga.

“Lewat MTQ ke-6 tingkat Kecamatan Muko-Muko Btahin VII, menjadikan dusun lebih gemar dan cinta membaca Al -Qur’an. Ingat masyarakat itu, tergantung dari agama pemimpinnya, bila baik agama dan cara memimpin maka, baik kondisi di dusun akan baik pula,” pungkasnya. (zek)