Sejumlah Kios di Pasar Kuamang Kuning Ludes Dilalap Sijago Merah

SIDAKPOST.ID, BUNGO – Diperkirakan 12 Kios di Pasar SPA Kuamang Kuning, Kecamatan Pelepat Ilir, Kabupaten Bungo, ludes dilalap sijago merah sekira pukul 10.00 WIB, Minggu (9/06/2019).

Jumawan, saksi mata mengatakan kejadian mengatakan bahwa dirinya hari ini  sengaka berlebaran di SPA. Namun saat dirinya lewat tak jauh dari lokasi kejadian Ia melihat asap hitam sudah menutupi jalan.

“Tadi saya lewat asap hitam menutupi jalan. Tak lama kemudian salah satu teman saya melapor ke petugas damkar yang berada di pos Damkar Kuamang Kuning,” katanya.

Sementara itu, Kasat Pol PP dan Damkar Bungo, Yos Armi ketika dikonfirmasi mengatakan, dari 12 kios itu sebanyak 7 diantaranya ludes terbakar. Dugaan sementara, kebakaran diakibatkan hubungan arus pendek.

Baca Juga :  Dihadiri Gubernur Jambi, DPRD Tebo Sukses Gelar Paripurna HUT Kabupaten

“Laporan yang kita terima, ada 7 kios yang ludes terbakar. Kalau ada yang nyebut lebih dari itu di lapangan, mungkin perkembangan di lapangan ya. Tapi update yang kita terima yang memang ludes ada 7. Selebihnya tak habis terbakar,” ujar Yos Armi via ponselnya.

Bahkan kata  Yos Armi, sebanyak 3 unit mobil kebakaran dikerahkan ke lokasi kejadian. Satu unit dari Pos Damkar Pelepat Ilir, dua unit dari Muara Bungo serta 1 unit bantuan dari PT SAL.

Baca Juga :  Area Bandara Muara Bungo Terbakar

“Total ada empat mobil Damkar, satu dari pos disana. Dua backup dari sini (Muara Bungo) dan satu bantuan dari PT SAL,” ucap Yos Armi.

Selain itu kata Yos, untuk kerugian belum bisa dikethui secara jelas karena belum ada lapaoran detailnya.“Kita masih menunggu. Kalau korban jiwa tidak ada,” terangnya.

Dikatakanya, kondisi di lokasi memang sudah ramai bekerumun masyarakat saat kejadian.” Selain petugas kita warga sekitar yang berada di lokasi ikut juga membantu memadamkan api,” ujarnya.