Bukti TNI Cinta Rakyat, Babinsa Serda Bakri Ikut Mencangkul Sawah

SIDAKPOST.ID, BUNGO – Babinsa Koramil 416-01/Rantau Pandan, Kodim 0416/Bungo Tebo, Serda Bakri, tak merasa risih untuk membatu petani mencangkul sawah. Meski dIa masih mengenakan seragam loreng, Rabu (1/05/2019).

“Inilah wajud kecintaan Babinsa terhadap petani di setiap desa binaan. Meskipun berseragam loreng, kami takkan pernah ragu untuk turun ke sawah, apakah mencangkul atau pekerjaan lainnya,” ungkap Serda Bakri, Rabu (1/05).

Dikatakannya, dirinya sengaja membantu petani mencangkul sawah agar proses tanam lebih awal jelang memasuki bulan suci Ramadhan nanti. Ia juga menyebutkan bahwa dirinya tak sendiri karena ada juga ibu – ibu secara bersama-sama mencangkul sawah.

Baca Juga :  Komsos di Desa Pemekaran, Babinsa Teguh Ajak Pemdes Beri Layanan Prima

“Dimanapun berada akan selalu mendampingi dan terus memberi semangat kepada petani dalam hal mengolah lahan. Karena langkah itu akan memberhasilkan program swasembada pangan yang telah dicanangkan pemerintah,” ucap Serda Bakri.

Baca Juga :  Tiada Hari Tanpa Prokes, Babinsa Rex Harmodi Ingatkan Masyarakat

Sementara ketua Poktan Bukit Telago, Ruslan mengatakan, dirinya bersama petani merasa senang dan bangga karena, TNI AD terus berbuat dan ikut membantu semua petani.

“Kehadiran TNI di tengah-tengah masyarakat jelas sangat membantu kami para petani, sehingga hal itu menjadikan kami tambah bersemangat mengolah lahan guna mendukung program swasembada pangan,” ucap petani. (zek)