SIDAKPOST.ID, TEBO – Penangkal ampuh untuk mengantisipasi atau menjaga keamanan dari gangguan kamtibmas dimalam hari, yaitu dengan mengaktifkan Pos Kamling dan Ronda malam dijalur – jalur yang ada di pedesaan.
Sistem Keamanan Keliling (Siskamling) yang harus diterapkan disemua Pos Kamling pada saat melaksanakan Ronda malam, Petugas Ronda harus melakukan Siskamling dengan Patroli keliling jalur pada setiap saat.
Hal tersebut, dikatakan oleh Babinsa Sertu Misnadi dari Koramil 416 – 07/Rimbo Bujang, pada saat mengecek Pos Kamling disetiap jalur yang ada di Desa Sumber Agung Kecamatan Rimbo Ilir Kabupaten Tebo, Sabtu (30/3/2019) malam.
Lebih jauh Babinsa Sertu Misnadi mengatakan, untuk menjaga Sitkamtibmas dan keamanan wilayah jelang Pemilu 17 April 2019, semua Pos Kamling yang ada di desa harus diaktifkan beserta Ronda malamnya.
“Petugas Ronda malam harus melakukan Patroli keliling jalur, sebagian petugas berpatroli dan sebagian petugas lagi menunggu Pos Kamling,” tutur Babinsa Sertu Misnadi. (Koriamil 416 – 07/RB)