Bungo  

Ribuan Masyarakat Ikuti Acara MRSF Polres Bungo

SIDAKPOST.ID, BUNGO – Kemeriahan acara Millenial Road Safety Festival (MRSF) digelar oleh Polres Bungo berjalan sukses dan lancar. Kemeriahan acara ini dihadiri oleh Wabup Apri, dan unsur forkompimda serta kepala OPD.

Tak hanya itu, acara dimeriahkan dengan senam klosal dan jalan sehat, diikuti kaum millenial dan juga turut hadir Ketua, GOW Bungo, Persit KCK Kodim 0416/Bute, serta para Ibu-ibu Bayangkari Polres Bungo, Minggu (17/2/2019).

Dalam kesempatan itu, Wakil Bupati Bungo H. Syafrudin Dwi Aprianto mengajak seluruh generasi muda millenial untuk taat berlalu lintas.

Baca Juga :  Kapolres Bungo Pimpin Gelar Pasukan Ops Lilin, Pam Natal dan Tahun Baru

”Atas nama Pemda Bungo, kami menghimbau kepada masyarakat, khususnya generasi muda millenial untuk mentaati aturan lalu lintas. Hal ini upaya untuk menekan angka kecelakaan berlalu lintas, ” kata Wabup Apri.

Sebut Apri, kesadaran masyarakat akan aturan berlalulintas masih sangat rendah. Dari data yang dihimpun, hampir 60% lakalantas terjadi pada usia muda.

“Lewat kegiatan seperti ini, dapat menumbuhkan kesadaran kepada generasi millenial untuk lebih berhati-hati dan taat berlalulintas, agar selamat
ketiak berkendaraan,” kata Wabup.

Baca Juga :  Gelar Kopi Masbung, Kapolres Bungo Ingatkan Warga Waspada C 3

Sementara Kapolres Bungo AKBP Januario Jose Morais, SIK mengatakan antusias masyarakat sangat luar biasa tiga kali lipat melebihi target, dari data yang diterima, sebanyak 20 ribu peserta yang ikut, sebelumnya kita target hanya 4 ribu.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh unsur forkompinda Kabupaten Bungo dan seluruh masyarakat yang antusias membantu, sehingga acara ini terselenggara dengan baik,” kata AKBP Morais. (jul)