Bupati Rapat Tertutup dengan Para Rio

SIDAKPOST.ID, BUNGO – Sejumlah Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), dan puluhan rio dari lima kecamatan, menggelar rapat tertutup bersama H Mashuri di Rumah Dinas Bupati Bungo, Jumat (1/2/2019).

Rapat tersebut diikuti lima Kecamatan di Kabupaten Bungo, diantaranya Desa Tanjung Menanti, Babeko, Sepunggur, Simpang Babeko, Suka Makmur dan Tuo Sepunggur.

Bupati Mashuri mengatakan selain untuk mendengar keluhan para Rio seiring berbagai persoalan desa yang sampai pada aksi unjuk rasa beberapa waktu terakhir ini.

Baca Juga :  Server Gangguan Akibat Pengunjung Membludak, Managemen Minta Maaf

“Sebenarnya ini rutin setiap tahun kami lakukan, selama setahun ini apa yang menjadi keluahan para Rio dan BPD setempat,” ujar H Mashuri.

Bupati H Mashuri juga berpesan kepada seluruh stake holder untuk menyelesaikan permasalahan secara baik- baiknya.

“Yang terpenting masalah pemimpin dan masyarakat, kita sudah sama-sama tahu beberapa terakhir ini ada persoalan serius yang timbul kepermukaan, hingga sampai demo, dan sudah kita dengar pada rapat dan kita sampaikan apapaun masalahnya sebisa mungkin bisa diselesaikan dengan baik dan kalau bisa jangan sampai ke Kabupaten, setidaknya batas Kecamatan sudah bisa diselsaikan,” jelas H Mashuri.

Baca Juga :  Polisi Ringkus 22 Pelaku dan Penadah Curanmor di Bungo

Selain kepala desa dan perangkatnya,
BPD di desa masing-masing juga ikut sertakan rapat, yang dijadwalkan Senin 4 Februari, Rabu 6 Februari, Kamis 7 Februari dan Senin 11 Februari 2019 mendatang. (jul)