Bupati Muaro Jambi Buka Acara Munasik CHJ 2018

SIDAKPOST.ID, MUARA JAMBI – Jelang keberangkatan calon jamaah haji yang akan diberangkat 2018 mendatang, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Muaro Jambi, mengadakan manasik haji yang dibuka secara langsung oleh Bupati Muaro Jambi Hj.Masnah Busroh SE, di Aula Rumah Dinas Bupati Muaro Jambi, Rabu, (11/7/2018).

Pelaksanaan manasik haji tersebut bertemakan ” Dengan Manasik lebih dekat meraih Haji Mabrur “, yang diikuti calon jamaah haji Kabupaten Muaro Jambi.

Dalam sambutannya, Bupati Muaro Jambi, Hj. Masnah Busroh.SE mengatakan, sebagaimana diketahui bahwa ibadah haji merupakan rukun islam kelima yang wajib dilaksanakan umat islam yang mempunyai kemampuan untuk melaksanakan sekali seumur hidup.

Baca Juga :  Masyarakat Koto Joyo Bungo Bertekad Menangkan Haris-Sani

Oleh karenanya, sebelum berangkat ibadah haji kita harus lebih dahulu mempersiapkan diri dengan macam-macam persiapan yang matang dan teratur, baik dalam material maupun ilmu pengetahuan supaya mendapatkan haji yang mabrur dan maqbul yang diridahi Allah SWT.

“Hal ini sesuai dengan firman Allah (SWT) dalam surat Ali Imran ayat 97 yang artinya, mengerjakan haji adalah kewajiban manusia terhadap Allag bagi orang-orang yang sanggup mengadakan perjalanan untuk mengerjakannya,” kata Masnah.

Baca Juga :  Bupati Bungo Sidak Hari Pertama Kerja Pasca Lebaran Idul Fitri

Masnah Busro juga mengingatkan bahwa melaksanakan ibadah haji ke tanah suci mekkah tentunya tidak sama dengan berdarmawisata ke luar negeri. Karena untuk melaksanakan ibadah haji kita dituntut untuk menguasai semua petunjuk dan ketentuan yang berhubungan dengan keabsahan haji itu sendiri.

Sebab jika tidak mengikuti ketentuan tersebut tentunya ibadah haji itu tidak sah dan semua pengorbanan kita akan sia-sia. “Salah satu yang ditempuh untuk menyukseskan pelaksanaan ibadah haji adalah dengan cara mengadakan bimbingan manasik haji seperti yang kita buka hari ini,” ujarnya.