Badan Amil Zakat dan Wakil Gubernur Sumbar Bedah Rumah Warga

Kunjungan Wakil Gubernur Sumatera Barat Bedah Rumah Warga. Foto : Rizki

SIDAKPOST.ID Padang Panjang – Wakil Gubernur Sumatera Barat, Vasco Ruseimy serahkan bantuan dana hibah Bedah Rumah Tidak Layak Huni dari dari Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Sumbar sebesar Rp25 juta kepada Martias, warga Kelurahan Guguk Malintang (Gumala), Ahad (23/3/2025).

Martias yang telah lama menderita stroke, kini tidak lagi mampu mencari nafkah. Beban keluarga pun ditanggung sang istri, Okrina Rumelda yang bekerja serabutan demi mencukupi kebutuhan sehari-hari.

Dengan suara bergetar penuh haru, Okrina mengungkapkan rasa syukurnya atas bantuan ini.

Baca Juga :  Semua Peserta Drag Race dan Drag Bike Wajib Swab Antigen Sebelum Ikuti Event

“Alhamdulillah, kami sangat bersyukur dan berterima kasih. Dengan kondisi suami yang sakit, kami benar-benar membutuhkan bantuan ini. Semoga rumah kami bisa lebih layak untuk ditinggali,” ujarnya haru.

Wagub Vasco berharap bantuan ini bisa meringankan beban keluarga Martias dan meningkatkan kualitas hidup mereka.

Baca Juga :  Syaiful Bakhri: Semua Tim Makin Solid Menangkan SZ-Erick, Terkait Isu Miring Cuekin Aja

“Kami ingin memastikan masyarakat yang membutuhkan mendapatkan perhatian dan bantuan yang layak. Semoga ini bisa menjadi awal bagi kehidupan yang lebih baik bagi Pak Martias dan keluarganya,” ungkapnya.

Ia juga mengajak masyarakat terus bergotong royong membantu sesama, sehingga semakin banyak warga kurang mampu yang bisa mendapatkan hunian yang layak. (rar)