Bupati Bungo Tinjau Gudang Sembako, Pastikan Ketersediaan Jelang Ramadhan

Jelang bulan Ramadhan, Bupati Bungo cek ketersediaan di gudang sembako dalam kota Muara Bungo. Julian. Biro Bungo.

SIDAKPOST.ID, BUNGO – Bupati Bungo H. Mashuri melakukan peninjauan dan pengecekan ketersediaan serta harga pangan di gudang sembako dalam kota Muara Bungo, Jum’at (28/2/2025)

Dalam leninjauan ini, Bupati bersama tim pengendali inflasi daerah (TPID) dan Forkopimda Kabupaten Bungo. Sedikitnya empat gudang sembako yang ditinjau oleh Bupati Bungo.

Peninjauan itu untuk memastikan ketersediaan pasokan sembako dan kestabilan harga pangan menjelang bulan suci Ramadhan 1446 hijiriah dan hari raya Idul Fitri.

Baca Juga :  Jasa Raharja Dukung Penandatanganan PKS Optimalisasi Pemungutan Pajak

Bupati Bungo, H Mashuri mengatakan bahwa selama pemantauan ke Gudang distributor yang ada di wilayah kota Muara Bungo, dapat dipastikan stok sembako masih aman dan terkendali.

Baca Juga :  Prover Terus Dorong Perusahaan Lebih Perhatian Terhadap Lingkungan

” Tadi ada 4 gudang distributor sembako yang kita pantau, dari gudang Bulog hingga gudang PD Setia, dari hasil pantauan, insya Allah stok beras dan lainnya aman hingga hingga 6 bulan kedepan,” Ujarnya. (jul)