SIDAKPOST.ID, PADANG – Jalan Ampera menghubungkan jalan Raya Indarung menuju kantor Camat Lubuk Kilangan dan sekitarnya. Jalan ini menjadi tempat perlintasan warga. Pengerjaan patching (perbaikan aspal yang rusak) dilakukan pada Kamis (13/3/2025) siang.
Tidak itu saja. Dinas PUPR Kota Padang telah menambal jalan berlubang di sejumlah titik yang ada. Penambalan dilakukan sejak awal Februari kemarin. Tercatat, 31 titik sudah dilakukan pengerjaan patching jalan itu.
Sebanyak 31 titik itu tersebar di berbagai tempat. Di antaranya seperti di jalan Sudirman, jalan Rasuna Said, jalan KH Ahmad Dahlan, jalan Lolong Karan, jalan Teuku Umar (Alai), jalan Kis Mangunsarkoro, jalan AR Hakim, jalan Perintis Kemerdekaan, jalan Pulau Air, jalan Batang Arau, dan lainnya.
Kepala PUPR Kota Padang Tri Hadiyanto membenarkan hal tersebut. Menurutnya, pihaknya telah melakukan penambalan jalan yang berlubang. Sehingga diharapkan masyarakat nyaman dalam berkendara.
“Kita sudah lakukan patching jalan sejak awal Februari kemarin dan akan terus kita lakukan pengerjaannya di titik-titik yang sudah terpantau (berlubang),” ungkap Tri.
Sejumlah titik jalan yang berlubang dan perlu dilakukan perbaikan sudah dalam catatan Dinas PUPR. Bahkan sudah diketahui oleh Wali Kota Padang. Dinas PUPR akan terus melakukan perbaikan hingga beberapa pekan ke depan. (rar)