Babinsa Rex Harmodi Goro Perbaiki Jalan Jalur, Agar Transportasi Warga Lancar

Babinsa Serka Rex Harmodi bersama warga goro memperbaiki jalan jalur yang rusak, di Pulungrejo. Foto : sidakpost.id/Amir. Tebo

SIDAKPOS.ID, TEBO – Babinsa Serka Rex Harmodi Koramil 416-07/Rimbo Bujang Kodim 0416/Bute bersama warga binaan melakukan gotong royong (goro) memperbaiki jalan jalur yang rusak berlobang dengan ditimbun dan di cor dengan semen, bertempat di Desa Pulungrejo Kecamatan Rimbo Ilir Kabupaten Tebo, Sabtu (16/11/2024).

Baca Juga :  Ulang Tahun ke - 57, Kapolda Jambi Dapat Kejutan Dari Perwira Korem 042/Gapu

Babinsa Serka Rex Harmodi
mengatakan, bahwa jalan merupakan urat nadi transportasi masyarakat dan harus dirawat, agar masyarakat bisa lancar mengangkut hasil pertaniannya dan juga perjalanan anak sekolah bisa lancar.

Melalui bergotong royong rukun dan damai dalam kehidupan ditengah masyarakat, dalam berpartisipasi membangun desa merupakan budaya peninggalan leluhur bangsa Indonesia yang terus dilestarikan sejak dulu hingga sekarang ini.

Baca Juga :  Tak Hanya Jago Perang, Satgas TMMD Piawai Membuat Papan Nama Sekolah

” Mari bersama-sama kita bergotong royong untuk membersihkan lingkungan agar desa nampak bersih dan asri, termasuk merawat jalan jalur desa agar transportasi warga lancar,” pungkas Babinsa Rex Harmodi. (asa)