SIDAKPOST.ID, BUNGO – Kapolda Jambi Irjen Pol Rusdi Hartono pastikan kesiapan seluruh personel Polres Bungo saat pengamanan Pilkada 2024 berjalan aman langsung kunjungi Mapolres.
Kunjungan Kapolda ke Polres Bungo juga didampingi oleh Karo Ops Polda Jambi Kombes Pol M. Edi Faryadi, Dir Intelkam Kombes Pol Hendri Hotuguan Siregar, Kabid Propam Kombes Pol Alfonso Doly Gilbert Sinaga, Selasa (13/08/2024).
Kapolres Bungo AKBP Natalena Eko Cahyono, menjelaskan tentang Asta siap OMP 2024 seperti letak geografi dan demografi Kabupaten Bungo mencakupi bidang Ideologi, Politik, Ekonomi, Sosial Budaya, Pertahanan dan Keamanan.
Selain itu, Kapolres juga memaparkan tentang potensi kerawanan di wilayah Kabupaten Bungo saat Pilkada 2024, Dihadapan Kapolda Jambi, Kapolres menjelaskan secara rinci apa saja kerawanan yang terjadi mulai dari tahap Pendaftaran, Penetapan tahap kampanye, tahap masa tenang, tahap pemungutan suara, tahap rekapitulasi suara hingga tahap pelantikan nanti.
“Secara umum, Polres Bungo siap melaksanakan pengamanan Pilkada 2024 bersinergi dengan TNI, Pemerintah Daerah dan stakeholder lainnya untuk mewujudkan Pilkada yang aman, damai, berintegritas dan terlaksana sesuai amanat Undang-Undang,” tegasnya.
Kapolda Jambi Irjen pol Drs Rusdi Hartono mengungkapkan kedatanganya ke Polres Bungo memastikan sumber daya organisasi, baik tingkat Polres maupun Polda, siap digunakan dalam rangka mendukung suksesnya pesta demokrasi Pilkada Serentak 2024.
“Saya menyadari bahwa ketika kita berbicara tentang sumber daya, baik itu sumber daya manusia, sarana prasarana, dan anggaran selalu ada keterbatasan. Namun ini adalah tanggung jawab kita bersama bagaimana kita bisa mengelola keterbatasan ini dengan baik,” ujarnya.