Hadiri Rakor Persiapan HUT RI Ke 79 Perintis Jaya, Ini Pesan Serda Sintong

Suasana Rakor Persiapan HUT RI ke 79, di Kantor Desa Perintis Jaya. Foto : sidakpost.id/Amir. Tebo

SIDAKPOST.ID, TEBO – Babinsa Serda Sintong Samosir Koramil 416-07/Rimbo Bujang Kodim 0416/Bute, menghadiri Rapat koordinasi (Rakor) persiapan perayaan dan Upacara HUT RI yang Ke 79 tahun 2024, bertempat di Kantor Desa Perintis Jaya Kecamatan Rimbo Bujang Kabupaten Tebo.

Tampak hadir pada Rakor ini Pj Kades Petintis Jaya Abd Azis, Sekdes Yuliati Prihatin, Para Kasi, Pedangkat desa, Babinsa Serda Sintong Samosir, Perangkat Desa dan yang lainnya.

Dalam Rakor ini dibicarakan masalah perayaan dan Upacara HUT RI ke 79 tahun 2024, persiapan dari mulai pembentukan Panitia HUT RI Perintis Jaya, perlombaan, hiburan pertunjukkan rakyat tradisional, Pawai dan lainnya.

Baca Juga :  Sinergitas TNI-Polri dalam Program TMMD Semakin Solid

Pada kesempatan ini Babinsa Serda Sintong Samosir mengajak kepada Perangkat desa, Ketua RT, serta elemen masyarakat untuk bersama warga mensukseskan peringatan HUT RI ke 79 di Desa Perintis jaya.

” Kepada masyarakat Perintis Jaya, mari dari jauh hari dalam menyongsong HUT RI ke 79 mendatang, dengan bergotong royong membersihkan lingkungan atau jalurnya masing – masing,” mbau Serda Sintong Samosir.

Baca Juga :  Cegah Kebakaran Hutan dan Lahan, Serda Riduwan Patroli Bersama Warga

Pj Kades Perintis Jaya Abd Azis mengucapkan terima kasih kepada tiga pilar desa yakni Babinsa, Bhabinkamtibmas dan Kepala desa, yang selama ini sudah bersinergi dengan Pemdes Perintis Jaya.

” Diharapkan sinergitas lintas sektoral dengan Pemdes Perintis Jaya, terus berkesinambungan,” ujar Pj Kades Abd Azis. (asa)