Lingkungan Bersih Warga Sehat, Praka Galih Goro Bersama Karang Taruna

Tampak Babinsa Praka Galih Linardi bersama Karang Taruna dan warga, goro membersihkan lingkungan seputaran lapangan sepak bola Sukamaju. Foto : SIDAKPOST.ID/Amir. Tebo

SIDAKPOST.ID, TEBO – Dalam rangka untuk menciptakan lingkungan yang sehat tentunya dibutuhkan lingkungan maupun tempat tinggal warga yang bersih, untuk itu budaya gotong royong (goro) kebersihan lingkungan harus terus dilestarikan.

Seperti yang dilakukan oleh Babinsa Praka Galih Linardi Koramil 416-07/Rimbo Bujang Kodim 0416/Bute, bersama Karang Taruna dan warga binaan melakukan goro kehersihan lingkungan, bertempat di Lapangan Sepak Bola Desa Sukamaju Kecamatan Rimbo Ulu Kabupaten Tebo Minggu (19/05/2024).

Ikut hadir pada goro lingkungan ini Kades Sukamaju, Babinsa, Ketua dan Anggota Karang Taruna, serta warga setempat. Sasaran goro meliputi membersihkan rerumputan,mengumpulkan sampah berserakan dan
lainnya.

Baca Juga :  Kesiapan Ops Ketupat 2023, Kapolres Tebo Gelar Rakor Lintas Sektoral

Pada momen goro lingkungan ini Praka Galih Linardi Memberikan pencerahan kepada warga,
bahwa pola hidup sehat sebisa mungkin dibudayakan sejak dini, ini bisa mulai dari lingkungan keluarga maupun di lingkungan masyarakat.

Baca Juga :  Pemkab Bungo Rutinitas BASUH di Masjid Agung Al-Mubarak

” Lingkungan yang bersih akan menciptakan suasana nyaman sehingga pikiran pun menjadi lebih rileks dan tenang, mari kita harus memperhatikan kebersihan lingkungan menuju desa yang bersih dan masyarakat hidup sehat,” imbau Babinsa Galih. (asa)