SIDAKPOST.ID, BUNGO – Bupati Bungo H Mashuri resmi membuka Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) ke 52 Tingkat Kabupaten Bungo, di Kecamatan Pelepat Ilir, Senin (26/8) Malam.
Pembukaan ditandai Pemukulan Bedug oleh Bupati H Mashuri didampingi Wakil Bupati H Safrudin Dwi Apriyanto, dan unsur Forkopimda.
Bupati Mashuri mengatakan, MTQ merupakan agenda rutin yang dilaksanakan setiap tahun oleh Pemerintah Kabupaten Bungo secara berjenjang mulai tingkat Desa, Kecamatan, Kabupaten.
Sambungnya, MTQ merupakan salah satu bagian dari upaya untuk mensyiarkan Islam, makna dan hakikat dilaksanakan MTQ adalah agar ummat Islam senantiasa berupaya dan mengaplikasikan ajaran yang dikandung kitab suci Al-qur’an dalam kehidupan sehari-hari.
Kegiatan ini bukan hanya kegiatan seremonial belaka saja namun lebih dari itu, bagaimana menanamkan kecintaan kepada generasi terhadap al qur’an, dan menjadikan al qur’an sebagai pedoman hidup.
“Melalui MTQ ini akan melahirkan para qori dan qoriah terbaik yang nanti nya diutus mewakili Kabupaten Bungo pada MTQ Tingkat Provinsi mendatang di kabupaten Kerinci,” ujar Mashuri.
Terpisah, Camat Pelepat Ilir, Iqra Sugandi, mengatakan, pelaksanaan MTQ Tingkat Kabupaten Ke 52 ini digelar dari tanggal 26 – 30 Agustus berpusat di Dusun Purwosari, Kecamatan Pelepat Ilir.
” Sementara jumlah peserta yang mengikuti MTQ ini berjumlah 747 peserta terdiri dari 17 Kecamatan dalam Kabupaten Bungo,” tukasnya. (Jul)