10 Tahun Sidakpost.id Semangat untuk Terus Berkarya dengan Aksi Nyata

Momentum hari jadi sidakpost.id ke 10 Tahun akan melaksanakan berbagai kegiatan positif bagi masyarakat. Foto : Ado/red

“Selamat ultah sidakpost.id semoga jadi agen pencerah, dan semoga maju serta sukses terus ke depan,” ucap Dandim baru Kodim 0416/Bute, Letkol Pungky.

Momen jurnalis sidakpost.id mengikuti Uji Kompetensi Wartawan di Provinsi Jambi. Foto : Sari

Sepenggal kisah perjalanan sidakpost.id sejak 2015 hingga 2025 dengan dinamika dan tantangan yang ada, terus bangkit dan menjadi media online yang selalu mengabarkan informasi yang akurat.

Berbagai prestasi yang telah diraih dan menjadi motivasi untuk berkarya dalam menyajikan berita- berita yang akurat. Tentu tidak hanya mencari informasi dan berita yang akurat namun, kondisi perusahaan pers terus ditingkatkan demi keberlangsungan roda perusahaan.

Baca Juga :  197 CJH Tebo Dilepas Ke Tanah Suci Mekah, oleh Asisten III Sekda M.Isa

Di usia 10 tahun ini, sidakpost.id juga sudah menjadi satu satunya media online yang ada di kabupaten Bungo terfaktual oleh Dewan pers.

Tidak cuma itu, wartawan media online sidakpost.id juga sudah memiliki sertifikat kompetensi sebagai jurnalis dan sertifikat pelatihan pers lainnya dalam berkerja.

Baca Juga :  Desa Pematang Raman Sampaikan Realisasi APBDes 2022

Tentu ke depan semua jurnalis sidakpost.id akan diberi ruang untuk mengikuti berbagai pelatihan yang fasilitasi oleh perusahaan pers.

Perjalanan yang penuh Lika liku serta tantangan semakin komplek dengan perkembangan zaman yang begitu pesat namun sidakpost.id terus berbenah diri agar berkarya dengan aksi nyata yang profesional dan memberi pencerahan. (Ado/red)