Kenduri Swarnabumi Dusun Tanah Periuk, Bupati Mashuri : Upaya Melestarikan Budaya

Bupati Bungo, Kapolres, Dandim 0416/Bute, saat tiba dilokasi acara Kenduri Swarnabhumi Dusun Tanah Periuk. Rabu (21/8). Foto : sidakpost.id/julian. Biro Bungo.

SIDAKPOST.ID, BUNGO – Bupati Bungo H Mashuri resmi membuka festival Kenduri Swarna Bumi ” Sidang Balai Panjang “, bertempat dilapangan bola kaki Dusun Tanah Periuk, Kecamatan Tanah Sepenggal Lintas, Rabu (21/8).

Kenduri Swarna Bumi Dusun Tanah Periuk, dirangkai dengan berbagai kegiatan diantaranya, Karnaval budaya, Pertunjukan Tarian Daerah, Pameran UMKM dan Kuliner, Lomba jalo gepung, tabur benih ikan, peresmian lubuk larangan, dan penanaman bibit pohon dipinggir sungai, dan sebagainya.

Dalam sambutannya, Bupati Mashuri, menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada segenap Panitia Pelaksana Kenduri Swarnabhumi Tahun 2024 di bawah Koordinator Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Bungo dan dibawah Bimbingan serta Arahan Tim Kerja dari Ditjen Kebudayaan, Kemendikbud dan Ristek RI.

Baca Juga :  Muspika Rimbo Bujang Dukung Pelestarian Kesenian Tradisioal

Dikatakan Mashuri, kegiatan ini merupakan salah upaya Pelestarian Budaya Daerah Kabupaten Bungo, khususnya yang berasal Dusun Tanah Periuk Kecamatan Tanah Sepenggal Lintas.

” Semoga kegiatan ini mampu memberikan hasil yang optimal, yaitu mengangkat, mempublikasikan, dan mempromosikan kebudayaan lokal Kabupaten Bungo yang diunggulkan ke tingkat provinsi, nasional, bahkan internasional,” ujar Mashuri.

Baca Juga :  Satu Kali Tes, Guru Cantik di Bungo Langsung Lolos PNS

Kegiatan Kenduri Swarnabhumi Tahun 2024 yang tahun ini dipusatkan di Dusun Tanah Periuk, Kecamatan Tanah Sepenggal Lintas, Kabupaten Bungo, tentu memiliki latar belakang historis yang patut untuk kita unggulkan sekaligus kita ceritakan kepada generasi muda saat ini.

Mashuri menceritakan, di Dusun Tanah Periuk terdapat sejumlah Rumah Tua yang dinamakan “Rumah Tuo Balai Panjang”, yang layak ditetapkan sebagai cagar budaya. Rumah Tuo Balai Panjang terletak di Kampung Tuo Lamo.