HUT ke-39, Yayasan Setih Setio berbagi bersama Mahasiswa dan Tim Medis

SIDAKPOST.ID, BUNGO – Masih dalam rangkaian memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-39, Yayasan Setih Setio Muara Bungo kembali menggelar Bhakti Sosial, pada Kamis (12/11/2020).

Kegiatan yang diawali penyerahan bingkisan paket Sembako kepada Mahasiswa/i dan para siswa/i kurang mampu dilingkup Yayasan Setih Setio. Kegiatan itu, dipusatkan di lapangan Kampus Akper Muara Bungo.

“Kegiatan ini masih dalam rangkaian peringatan HUT Ke-39 Yayasan Setih Setio Muara Bungo, yang mana hari ini kita kembali menggelar Bakti sosial. Dengan berbagi Paket sembako kepada para Mahasiswa/i dan siswa/i kurang mampu dilingkup Yayasan,” kata Ketua Yayasan Setih Setio Muara Bungo, Muzni H. A. Djalil, SH.

Baca Juga :  Sukses Jadi Tuan Rumah HUT Yayasan ke-40, Akper Setih Setio Sabet Piala Bergilir

Menurut Muzni, kegiatan ini sebagai bentuk kebersamaan dan kepedulian Yayasan Setih Setio Muara Bungo. Selain itu, Pihak nya juga berbagi perawat Covid-19 yang menjadi garda terdepan dalam menangani Pasien Covid-19 di Kabupaten Bungo.

“Hari ini kita juga berbagi kebahagiaan bersama teman-teman perawat, di RSUD H Hanafie Bungo, di samping rangkaian peringatan HUT ke-39, kegiatan ini juga dalam rangka peringatan Hari Kesehatan Nasional 12 November 2020,

Baca Juga :  DWP Peringati HUT ke 20, Sekda Munasri Minta Para Istri Setia Mendukung Tugas Suami

Mudah-mudahan bantuan ini bermanfaat dan dapat memotivasi semangat teman-teman perawat kita yang berjibaku menangani Covid-19,” ungkapnya.

Wakil ketua panitia pelaksana, Sapri S.Sos, mengatakan setidaknya ada 40 bingkisan paket sembako untuk para mahasiswa dan para siswa dilingkup Yayasan Setih Setio Muara Bungo dan 21 untuk Tenaga medis yang menangani Pasien Covid-19.

“Mudah-mudahan bantuan ini bermanfaat, jangan dilihat jumlahnya, namun ini sebagai bentuk solidaritas kita dari Yayasan Setih Setio ditengah situasi pandemi Covid-19 saat ini,” ujar Sapri, wakil ketua Pelaksana.