SIDAKPOST.ID, MUARO JAMBI – Momen Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia ke – 77, Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset daerah (BPKAD) Kabupaten Muaro Jambi gelar berbagai lomba yang ikuti oleh seluruh pegawai di halaman kantor BPKAD, Rabu (17/8/2022).
Kepala Badan Alias mengatakan, digelarnya perlombaan tersebut bentuk semangat mengingat jasa pahlawan yang berjuang demi bangsa dan negara. Ini juga bentuk kebersamaan dan menjalin silaturahmi.
Baca Juga : BPKAD Komitmen Percepat Penyaluran Dana DAK Fisik dan DD di Muaro Jambi
“Memang terlihat sederhana tapi, momen ini sangat berarti bagi kita semua karena dengan seperti ini, rasa nasionalisme akan tumbuh kembali di hari ulang tahun yang ke -77 ini,”katanya.
Dijelaskan, kegiatan lomba tradisional ini seperti, lomba joget balon, memakan kerupuk, lomba lari dalam karung dan masih banyak perlombaan lain yang sangat menghibur seluruh pegawai.
“Kita harap ini bukan sekedar kegiatan biasa tapi harus kita ambil makna bahwa, kunci sukses di pekerjaan harus bersama -sama dan kompak. Dirgahayu Republik Indonesia ke -77 jaya selalu NKRI,”ungkap Kapala Bandan. (wir)