Hari Pers Nasional, Danrem 042/Gapu Ucap Selamat Kepada Segenap Insan Pers

Danrem 042/Gapu,

SIDAKPOST.ID, JAMBI – Memperingati Hari Pers Nasional (HPN) tahun 2019, Danrem 042/Gapu, Kolonel Arh. Elphis Rudy,M.Sc.SS mengucapkan selamat dan sukses kepada segenap insan Pers, terkhusus para jurnalis yang bertugas di Kota Jambi dan sekitarnya.

Kolonel Elphis menandaskan, selama ini peran media dan jurnalis sangat membantu dalam menyampaikan informasi kepada masyarakat dalam berbagai hal kegiatan yang dilakukan oleh jajaran Korem 042/Gapu.

“Semoga pers semakin profesional dalam mencari maupun menyiarkan berita yang bisa menciptakan suasana kondusif di dalam masyarakat Kota Jambi,” harapnya, Sabtu (9/2/2019)

Baca Juga :  Babinsa Daryono Ajak Pemuda Bantu Panitia Shalat Idul Fitri 1444 Hijriah

Terlebih di tahun politik ini, pesta demokrasi Pilpres 2019 dan Pileg 2019, mantan Kapendam IV/Diponegoro ini, mengajak kepada insan pers untuk bersama-bersama mengawal tahun politik ini, agar tercipta suasana aman dan damai, sesuai dengan harapan semua pihak.

”Selamat dan sukses buat rekan media, tetap eksis dalam menyampaikan informasi kepada masyarakat, dan semakin profesional dalam mengemban tugas, senantiasa menjaga netralitas dan independensinya dalam menyajikan berita,” ucapnya.

Menurutnya, pers saat ini sudah semakin maju dan berkualitas. Terbukti, insan pers saat ini bisa menampilkan berita-berita atau informasi dengan baik dan sangat cepat. Karena itu, ke depan dirinya berharap insan pers bisa menjadi mitra dan lebih profesional dalam mengabarkan sebuah berita atau informasi.

Baca Juga :  Pelaku Karhutla Diganjar Hukuman Penjara, Serda Riduan Ingatkan Warga

“Semakin berkembangnya media, seorang wartawan harus memiliki ciri khas tersendiri dalam menampilkan atau mempublikasikan berita ke masyarakat,” ungkapnya.

Lanjutnya, tema HPN tahun ini menjadi momentum penguatan peran pers sebagai jembatan sekaligus ujung tombak ekonomi kerakyatan berbasis digital.