Peduli Keselamatan Warga, TNI-Polri Gotong Royong Bersama Warga

TNI-Polri Gotong Royong Bersama Bersihkan Areal Jalan Warga.

SIDAKPOST.ID, MERANGIN – Kebersamaan TNI -Polri lewat gotong royong Babinsa dan Babinkamtibmas sangat dirasakan oleh warga Desa Lubuk Bumbun, Kecamatan Margo Tabir, Sabtu (29/7/2017).

TNI dan Polri saling bahu membahu gotong royong bersama warga membersihkan rumput liar dan batang karet yang sudah mengganggu areal jalan warga setempat.

Berjibaku Warga Bersama TNI-Polri Bersihkan Areal Jalan.

Kades lubuk bumbun, Amrun ketika dikonfirmasi mengatakan, hari ini kita sengaja dengan aparat Desa, BPD dan warga melakukan pembersihan disepanjang jalan menuju kota bangko.

Baca Juga :  Serda Toni Koramil 416-07/RB, Ajak Generasi Muda Gemar Berolahraga

“Beberapa batang karet yang menutupi jalan kita bersihkan, serta rumput liar yabg sudah menutupi badan jalan kita bersihkan bersama-sama dengan apatar TNI dan Polri. Hal ini dilakukan untuk mencegah terjadinya tindak kejahatan di sepanjang jalan menuju kota Bangko,”terang Kades.

Sementara Babinsa Koramil 420-08/Tabir, Kopda Ansori saat dikonfirmasi mengatakan, benar kami bersama warga dan Babinkamtibmas melakukan gotong royong bersama.

“Kondisi jalan sudah ditutupi oleh batang karet dan batang kayu liar lainnya. Hal ini tentu kalau tidak dibersihkan bisa mengganggu aktipitas warga yang berlalu lalang. Yang jelas apabila jalan terang warga bisa nyaman melewati jalan ini,”kata Kapda Ansori.

Baca Juga :  BPJS Ketenagakerjaan Muara Bungo Lindungi Atlet Arung Jeram di Kejurnas

Sementara Mukdin warga setempat menuturkan, ia sangat berterima kasih kepada Babinsa dan Babinkamtibmas, yang peduli dan ikut bergotong royong bersama masyarakat.

“Kehadiran meraka sangat kami rasakan. Karena dengan hadirnya TNI-Polri bersama kami, maka secara tidak langsung kami termotivasi untuk selalu bergotong royong bahu membahu dalam segala sesuatu demi kemanan dan kenyamanan masyarakat,”tutur Mukdin. (sarf)