SIDAKPOST.ID, BUNGO – Hingga tadi malam, pukul 10.00 WIB, Senin 28 Mei 2018, kondisi Bazar yang berada di jalan Pramuka, di areal Taman Hijau, sepi pembeli. Hal itu dikantakan oleh, Bujang (57) salah satu pedagang di lokasi bazar.
Tentu hal itu, menjadi pertanyaan tersendiri bagi pedagang yang ada di lokasi yang baru. Biasanya kata Bujang, kalau sudah masuk malam seperti sekarang, pembeli sudah banyak. Kalu dibanding dengan tahun sebelumnya memang sangat jauh.
“Ya sepi disini pak, buka dari pagi paling-paling sore ada pelarisnya. Beda dengan tahun kemarin, kalau sudah hari ke 13 ini, sudah banyak pembeli yang berbelanja. Untuk harga yang kami jualkan ini harga cukup terhangkau untuk masyarakat,” kata Bujang.
Disisi lain kata dia, selain dari lokasi yang sudah terpisah dari pasar tumpah, tentu pembeli sudah terbagi juga. Semoga saja jelang takbiran besok semua bsrang dagangan bisa banyak yang laku.
“Ya harapan kedepan semoga saja hingga malam takbir besok, banyak pembeli yang berbelanja ke bazar ini. Kalau barang banyak tak laku kami juga yang menjaul sedikit mendapatkan rezeki dari bos yang punya daganngan,” ucapnya.
Terpisah, Ijah salah satu pedagan lain dibincangi juga mengeluh dengan kondisi bazar yan sepi dari pembeli. Kalau untuk harga, seperti sepatu, sandal pakain, orang dewasa dan anak-anak harga sangat bersahabat, bisa dibeli oleh siapa saja.
“Sudah sering berjualan di bazar disaat masuknya bulan ramadhan. Ya, tahun ini lokasi sudah dipindahkan dari lokasi yang lama maka pembeli sepi. Tak hanya itu, ditambah lagi harga komodoti karet harganya tidak stabil jadi ekonomi masyarakat ikut merosot juga,” ujarnya. (zek)