SIDAKPOST.ID, BEBEL – Rakernas 1, Jurnalis Online Indonesia (JOIN), yang digelar di Grand Hotel, se Indonesia di Bangka Belitung sukses, Jumat (27/4).
Baru saja berdiri satu tahun, JOIN sudah ada 26 Provinsi di Indonesia, dengan jumlah anggota 750 anggota yang sudah terdaftar secara sah.
Dalam kesempatan itu, pembina JOIN Hamdan Zoelva, JOIN akan bisa besar apabila anggota yang tergabung didalamnya solid dan memang orang yang tepat.
“Ini adalah petanda baik, karena baru satu tahun berdiri, sudah bisa berkembang diseluruh wilahah di indonesia,” ucapnya.
Dikatakanya, jadilah organisasi yang nemiliki ciri khas, sehingga menjadi pembeda dan dipilih karena kualitas sudah teruji.
“Perlu diingatkan bahwa, organisasi JOIN akan besar apabila dipimpin orang yang tepat, ” kata Hamdan Zoelva, Jumat (27/4) kemarin.
Sementara itu, Ketua Umum DPP JOIN, dalam kesempatan itu juga mengatakan, rakernas yang dilaksanakan bertujuan mengetahui, sejauh mana program kerja yang sudah dilaksanakan oleh masing-masing DPW dan DPD JOIN yang ada di seluruh wilayah Indonesia.
“JOIN bukanlah organisasi ecek-ecek namun JOIN adalah salah satu organisasi pemersatu wartawan Online yang ada di Indonesia, karena itu, mari bersama-sama kita besarkan JOIN di seluruh tanah air, ” ujar Ketua Umum Budhi Chandra.
Sebut Ketum, sejauh ini, semua DPW dan DPD JOIN diseluruh tanah air sudah bergerak untuk merekrut anggota baru. Harapan kedepan JOIN memiliki anggota yang solid, bukan sekedar hanya nama saja dalam keanggotaan di setiap DPW dan DPD.
“Alhamdulilah, Rakernas ke 1 yang digelar di Bangka Belitung, semua perwakilan turut hadir. Saya sangat yakin setiap anggota JOIN yang serius akan membesarkan organisasi ini,” pungkasnya.
Hasil dari Rakernas 1 JOIN di Babgka Belitung, telah merumuskan usulan dari semua masukan dari Ketua DPW masing-masing wilayah.
Kedepan DPP JOIN, akan memikirkan program, terkait UKW seluruh anggota JOIN, untuk Rekernas 2 tahun 2019 mendatang, bakal dilaksanakan di Provinsi Banten. (red)