Budaya Gotong Royong Mengakar, Serma Indra Bersihkan Lingkungan

Babinsa Serma Indra Gunawan bersama warga binaan, bergotong royong bersihkan lingkungan di Desa Perintis. Foto : sidakpost.id/Amir. Biro Tebo

SIDAKPOST.ID, TEBO – Gotong royong merupakan budaya peninggalan leluhur bangsa Indonesia yang mengakar kuat, tak pernah luntur tergerus oleh kemajuan zaman dengan moto Sepi Ing Pamrih Rame Inggawe.

Dengan bergotong royong bak pepatah Ringan Sama Dijinjing dan Berat Sama Dipikul, pekerjaan yang berat karena dikerjakan orang banyak tentunya akan menjadi ringan.

Baca Juga :  Wakil Bupati Bungo Lantik Pengurus Saka Kalpataru

Hal tersebut dikatakan oleh Babinsa Serma Indra Gunawan Koramil 416-07/Rimbo Bujang Kodim 0416/Bute, saat bergotong royong bersama warga binaan bersihkan lingkungan.

Seperi membersihkan parit dan pinggir jalan, bertempat di jalan 24 Desa Perintis Kecamatan Rimbo Bujang Kabupaten Tebo, pada Jumat (27/10/2023).

“Mari kita bergotong royong membersihkan lingkungan pemukiman tempat tinggal, lingkungan bersih warganya sehat terhindar dari wabah penyakit,” ujar Indra.

Baca Juga :  Satgas TMMD Kodim 0416 Bute, Obati Kerinduan Anak-akan Cerita Dongeng

Ketua RT Danu sangat senang Babinsa yang selama ini aktif bersama warga, bergotong royong membersihkan lingkungan di jalur- jalur Desa Perintis.

” Terima kasih kepada bapak Babinsa yang selama ini aktif membina warga, juga aktif memonitor kamtibmas di jalur-jalur,” ucap Ketua RT Danu. (asa)