Dinas Sosial Serahkan Bantuan Atensi Balai Satu Unit Motor Viar Bagi Disabilitas

Dinas Sosial P2KB dan P3A kabupaten Bungo Serahkan bantuan atensi dari Balai Sentra Alyatama berupa 1 unit motor viar kepada penyandang disabilitas, Jumat (21/10). Foto : sidakpost.id/zakaria

SIDAKPOST.ID, BUNGO – Dinas Sosial P2,KB dan P3A serahkan bantuan 1 unit motor Viar kepada penyandang disabilitas dari balai Sentra Alyatama di kecamatan Muko-Muko Bathin VII, kabupaten Bungo, 21 Oktober 2022 lalu.

Bantuan ini bentuk keseriusan pemerintah dalam membantu disabilitas sehingga bisa membantu aktivitas masyarakat. Selain itu, dinas Sosial P2KB dan P3A Bungo sudah menyalurkan berbagai bantuan motor Viar yang diserahkan langsung oleh Bupati.

” Ini adalah lanjutan penyerahan bantuan kepada penyandang disabilitas satu unit motor Viar di Muko-Muko Bathin VII, dinas sosial terus berupaya membantu disibilitas dan juga percepatan penurunan stunting,” kata Plt Kadinsos Novalia, Senin (24/10).

Ia menambahkan, dinsos sekarang terus fokus juga terhadap penurunan stunting di masing-masing kecamatan. Karena setiap kecamatan sudah ada koordinator KB itu juga bekerja sama dengan pihak dusun.

” Karena masalah stunting ini perlu peran aktif kita semua, dengan demikian secara dini bisa di data secara langsung dimana Locus yang beresiko stunting benar-benar kita maksimalkan penayangannya,” ucap Novalia. (zek)