Cerita Driver Wanita Pertama Bus Angkutan Penumpang Jawa-Sumatera

Penuh Semangat Julia Driver Wanita pertama Bus angkutan penumpang Jurusan Jawa - Sumatera. Senin (19/12). Foto : sidakpost.id/Amir. Biro Tebo

SIDAKPOST.ID, TEBO – Julia (35) warga Semarang Jawa Tengah merupakan sosok wanita pertama yang berprofesi sebagai Driver Bus Angkutan Penumpang jurusan Pulau Jawa – Sumatera.

Julia merupakan inspiratif kaum wanita yang berprofesi sebagai Driver yang dikenal dengan medan pekerjaan yang ektrim sebagai pengemudi Bus yang wajib mengutamakan keselamatan penumpang.

Ibu tiga anak ini memiki suami seorang Driver Pertamina di Jawa. Julia terbilang langka karena Julia terlahir tiga bersaudara kembar, dua saudara kembarnya berjenis kelamin laki-laki dan Julia seorang wanita.

Ia dikenal wanita pemberani berjiwa tomboy dan menyenangi suatu pekerjaan yang penuh tantangan seperti halnya pekerjaan laki-laki seperti Driver yang ia tekuni seperti sekarang ini.

Julia dibincangi sidakpost.id saat berada di Terminal baru Kelurahan Wirotho Agung Kecamatan Rimbo Bujang Kabupaten Tebo, ia sangat senang dan ramah saat dimintai komentarnya terkait profesi dan suka dukanya sebagai Driver wanita pertama Bus angkutan penumpag Jawa-Sumatera .

“Saat ini saya sebagai Driver wanita pertama Bus angkutan penumpang Jawa-Sumatera. Saya Driver PO Batu Mukti Putra angkutan ekskutif, jurusan Rimbo Bujang – Jogya – Solo dan Maospati termasuk Jawa Tengah dan Jawa Timur,” kata Julia, Senin (19/12/2022).

Ia mengungkapkan, menggeluti Driver selain berkarya mencari rezeki yang halal buat membantu ekonomi keluarga. Kalau soal suka dukanya sebagai Driver sudah pasti ada, yang diaminkan Bujang Endita Ketua Organda Tebo.

“Pengalaman dukanya saya juga pernah berantem sama preman yang coba mengganggu saya, pengalaman sukanya saya sering diberi uang oleh orang-orang yang simpati dan minta berpoto dengan saya,” kata Julia. (asa)