Kapus dr Sugiyono : Waspadai Musim Pancaroba Penyakit Mengintai

SIDAKPOST.ID, TEBO – Waspadai dan berhati-hati menghadapi musim pancaroba (pengujan-red) mengingat banyak penyakit yang sering terjadi di musim peralihan ini dan seperti saat ini Tebo tiba musim penghujan.

Kepala Puskesmas (Kapus) Kecamatan Rimbo Bujang II dr Sugiono mengatakan kesehatan tubuh selalu dipengaruhi oleh faktor lingkungan, karena apabila lingkungan tempat tinggal tidak bersih seperti genangan air dan tempat kumuh dominan menjadi sarang nyamuk yang menimbulkan penyakit, seperti demam berdarah dengue (DBD).

Dimusim penghujan penyakit yang bisa muncul dikarenakan kebersihan makanan yang dikonsunsi juga faktor lingkungan yang kotor, apalagi warga memiliki penyakit asma itu justru akan sering muncul saat musim hujan. Tetapi yang paling dikhawatirkan yaitu Demam Berdarah.

“Beberapa penyakit yang biasa muncul saat musim penghujan, sebut dr Sugiono, antara lain influenza, diare, demam berdarah dan yang lainnya, “ungkap dr Sugiono, saat dikonfirmasi sidakpost.id, Minggu (10/01/2021)

Untuk antisipasi penyakit yang dominan muncul dimusim penghujan, imbuh dr Sugiono, dengan cara upaya meningkatkan imunitas tubuh, mencukupi kebutuhan tubuh istirahat teratur terapkan pola makan sehat dan seimbang, cukupi kebutuhan cairan tubuh serta rutin berolahraga.

Upaya membersihkan lingkungan pemukiman atau tempat tinggal yaitu dengan gerakan 3 M, seperti dengan menguras tempat penampungan air, menutup tempat yang bisa menampung air dan mengubur barang bekas yang berserakan.

” Terkait Covid-19 untuk memutus mata rantai penularannya masyarakat wajib nenerapkan protokol kesehatan, pakai masker bila keluar rumah, cuci tangan dengan sabun, jaga jarak aman dan hindari kerumunan massa, “tandasnya. (asa)