SIDAKPOST.ID, BUNGO – Tabligh Akbar dalam rangka memperingati mualid nabi Muhammad, yang dilaksanakan Forum Komunikasi Penyuluh Agama Islam Non PNS Kabupaten Bungo, pada Sabtu (8/12) di Masjid Raya Pasar Muara Bungo berjalan sukses.
Ketua panitia, Agus Salim, S.Ag menyampaikan, Tabligh Akbar ini, selain untuk mempererat tali Silaturrahmi, sekaligus memperkokoh Ukhwah Islamiah sesama penyuluh, dan segenap warga sekitar.
“Acara ini tak lain, untuk memperkokoh Ukhwah Islamiah, sesama pegawai Kementerian Agama Kabupaten Bungo, dan masyarakat sekitar. Tablig Akbar ini, juga baru yang pertama kali dilakukan se Kabupaten Bungo,” ujar Agus Salim yang juga ketua FKPAI Kabupaten Bungo.
Sebut Agus Salim, acara ini terselengara berkat kerja keras, dari semua panitia yang juga anggota Penyuluh Agama Islam Non PNS Bungo siang dan malam bekerja sehingga acara ini terlaksana. Untuk biaya, acara ini murni dari sumbangan dari masing-masing anggota PAI.
“Alhamdulillah, berkat kerjasama semua anggota PAI Kabupaten, acara ini bisa terlaksana dengan baik. Semoga yang dilaksanakan hari ini kita bisa
berbuat yang terbaik untuk menyejukkan wilayah kita masing-masing lewat tugas yang diemban,” ujarnya.
Sementara itu, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bungo, Drs Hasbi M.Pdi melalui Kasi Bimas H Harlek, mengatakan sangat bangga PAI se Kabupaten Bungo, bisa mengadakan Tabligh Akbar yang baru pertama kali dilaksanakan.
“Semoga dengan dilaksanakan Tabligh Akbar ini, talisilaturrahmi sesama kita. Tugas penyuluh ini memang tugas mulia, oleh karena itu kedepan ini harus di buat lebih meriah lagi semua jamaah di setiap kecamatan harus hadir,” ujar Harlek. (zek)