Cegah Corona Babinsa Sertu Heri Gelar Komsos

SIDAKPOST.ID, TEBO – Babinsa Desa Sepakat Bersatu, Sertu Heri Suseno anggota Korami 416- 07/Rimbo Bujang, gelar komunikasi sosial terkait prokes Covid-19 di kantor Desa setempat. Semua itu bertujuan untuk penekanan penyebaran virus corona, Kamis (9/09).

Sertu Heri mengatakan, kegiatan komsos yang dilakukan untuk mengingatkan seluruh warga binaan agar, tetap mematuhi prokes dimana saja berada. Tak hanya itu, masyatakat juga diajak ikut mensukseskan vaksinasi.

Baca Juga :  Kolaborasi TNI AD dan Pemprov Jatim, Cetak Generasi Muda yang Unggul

“Kita tidak tahu kapan pandemi berakhir maka dari itu mari kita sama-sama menjaga protokol kesehatan. Seperti mencuci tangan, memakai masker, menghindari kerumunan, dan jaga jarak,” kata Sertu Heri.

Dikatakan, lewat pemerintah daerah sekarang sedang berusaha mencegah penyebaran virus corona. Baik dengan serbuan vaksin, sosialisasi prokes Covid-19. Corona tidak bisa hilang kalau masih ada warga yang tidak tertip mematuhi prokes. Maka dari itu, mari disiplin prokes covid.

Baca Juga :  Tim Vaksin Mobile Kodim 0416 Bute Gelar Vaksin Bagi Anak Usia 6-11 Tahun

“Komsos ini juga sebagai bentuk kebersamaan antara TNI dan Rakyat di masing-masing binaan dan juga untuk lebih mudah mengetahui sesuatu di tengah masyarakat, sehingga hubungan yang harmonis dan kerjasama yang baik terpupuk dan terpelihara,”katanya. (zek)