Kolaborasi Pemdus Tanah Bekali dan Leting NTS Polres Bungo Gelar Vaksinasi Berhadiah

SIDAKPOST.ID, BUNGO – Diktukbrig Polri Gelombang 1 tahun 2007 Polres Bungo berkerjasama Pemerintah Dusun Tanah Bekali, Kecamatan Tanah Sepenggal, menggelar Vaksinasi Massal gratis, di halaman Rumah Datuk Rio setempat, Sabtu (6/11/2021).

Selain gratis untuk menarik minat masyarakat mengikuti vaksin Covid-19. pihak penyelenggara rupanya
menyediakan berbagai doorprize yang menarik.

Bripka Irwansyah Ketua Leting mengatakan bahwa, kegiatan ini terus dilaksanakan sampai seluruh warga masyarakat Kabupaten Bungo di vaksin, serta membantu program pemerintah untuk percepatan pencapaian vaksinasi.

Dengan 500 dosis vaksin yang disiapkan, Ia berharap warga masyarakat Kabupaten Bungo, khususnya Dusun Tanah Bekali terbebas dari virus corona (Covid-19).

“Semoga dengan telah di vaksin, masyarakat Dusun Tanah bekali terhindar dari Covid-19, dan kita berdoa wabah corona ini cepat berlalu,” ucapnya.

Sementara Eri Junaidi, Rio Dusun Tanah Bekali menyebut bahwa warganya yang wajib vaksinasi, lebih kurang 1.200 jiwa. Dengan antusias masyarakat hari ini, dengan harapan capaian vaksinasi di Dusun Tanah Bekali dapat mencapai 78 persen.

“Mudah-mudahan dengan semangat yang ditunjukan warga kita mengikuti vaksin, dapat terbebas dari penularan virus corona. Meski telah divaksin, kita berharap protokol kesehatan harus tetap dilaksanakan secara disiplin, hal ini penting untuk mencegah penularan Covid-19,” imbuhnya. (jul)