Mendadak Brigjen TNI Joko Warsito Kunjungi Jambi Ada Apa?

Wadan Pusterad Brigjen TNI Joko Warsito Tiba di Jambi.

SIDAKPOST.ID, JAMBI – Wadan Pusat Teritorial Angkatan Darat (Pusterad) Mabes TNI, Brigjen TNI Joko Warsito didampingi oleh Danrem 042/Gapu Kolonel Inf Refrizal beserta rombongan tiba dibandara Sulthan Taha Jambi, pukul 15. 50 Wib, Selasa (5/9).

Kedantangan rombangan Pusterad tersebut, disambut oleh Kasrem 042/Gapu Letkol Inf Rudi Ruskandar, Wali Kota Jambi, Bupati Batang Hari, Dandim 0415/BTH, Kapolresta Jambi, Ketua PN Jambi, Kejari Jambi, dan rombogan motor IMBI Jambi.

Kepada awak media Brigjen TNI Joko Warsito mengatakan, kedatangannya dan rombongan ke Jambi, dalam rangka penilaian lomba binaan teritorial tahap ke XX tahun 2017, se-Insonesia.

“Penilaian ini dilaksanakan mulai Rabu hingga Jumat nendatang. Untuk penelian akan dilakukan secara selektif,”ujar Brigjen TNI Joko Warsito.

Sejauh ini kata Joko, Kodim 0415/ Batang Hari dianggap sangat baik dalam program penilaian yang sudah dilaksanakan bulan Juni lalu. Dan bagi Kodim yang mendapat nilai bagus kini akan dinilai kembali.

“Kodim 0415/BTH, telah banyak berhasil melakukan pembinaan teritorial di wilayah binaan seperti, program kerja bhakti, yang menyentuh hati rakyat serta bersenergi dengan pemerintah serta ketahanan wilayah dan ini akan kita nilai kembali,”ujarnya. (zek)