Lagi, PT.PLN WS2JB Area Muara Bungo Bagikan Bingkisan Untuk Warga Kurang Mampu

SIDAKPOST.ID, BUNGO – PT. PLN, (Persero) WS2JB, Area Muara Bungo, kembali membagikan paket bingkisan tahap 2, kepada kaum dhuafa melalui, Yayasan Baitul Maal, di Musholla Al-Muhajirin, PLN Muara Bungo, Selasa (5/6/2018).

Sebelumnya, program ramadhan 100 bingkisan untuk kaum dhuafa tahap 1, sudah dibagikan sebelum bulan puasa, tepatnya pada, Jumat (11/5/2018). Dan pada hari ini, 100 bingkisan, kembali dibagikan untuk kaum dhuafa seperti, kue, minyak sayur, sirup dan beras.

Ketua YBM, PLN Area Muara Bungo, Musfiar saat dikonfirmasi mengatakan, 100 bingkisan paket lebaran, masing -masing rayon 15 bingkisan dan Area Muara Bungo, 25 paket bingkisan yang akan dibagikan kepada warga yang berhak menrerima.

Baca Juga :  Program Berbenah Sehat, SZ-Erick Akan Terjunkan Dokter Spesialis Keliling

“Untuk penerima bingkisan itu, sebelumnya sudah kita data secara langsung dengan turun ke lapangan, agar semua bingkisan tersebut bisa dimanfaatkan oleh kaum dhuafa pada saat idul fitri nanti,” ujar Musfiar.

Sebut Musfiar, pembagian bingkisan tersebut di salurkan melalui, lima rayon masing-masing yang ada di bawah PLN Area Muara Bungo. Seperti, Kabupaten Tebo, Merangin, Sarolangun, Bungo. Untuk rayon mendapat jatah 15 paket bingkisan untuk dibagikan, sisanya untuk dibagikan di Area Muara Bungo.

Baca Juga :  Melalui Fordigi BUMN Goes To Campus, Jasa Raharja Dorong Mahasiswa Wujudkan Ekosistem Digital

“Alhamdulillah, bisa membahagiakan para dhuafa terutama Ibu Tangguh di bulan Ramadhan tahun ini. Harapan kami bingkisan ini bisa menambah kekhidmatan para dhuafa dalam menjalankan ibadah ramadahan serta menyambut hari raya idul fitri 1439 Hijriyah,” ungkap Musfiar.

Sementara itu, Manajer Area Muara Bungo, Ridwan Adam, saat dikonfirmasi mengatakan, paket bingkisan yang dibagikan itu, merupakan partisipasi dari seluruh karyawan, PLN WS2JB Area Muara Bungo. Bingkisan tersebut sebagai bentuk rasa syukur semua karyawab dengan cara berbagi dengan warga kurang mampu.