Wabup Tebo Sidak Kehadiran Pegawai, Hari Ketiga ASN Masuk Kerja

SIDAKPOST.ID, TEBO – Setelah libur panjang natal dan tahun baru, hari ketiga kerja aparatur sipil negara (ASN) wakil Bupati (Wabup) Kabupaten Tebo Sahlan Arpan, SH didampingi Kepala BKPSDM Haryadi dan Kepala Ispektorat Teguh Haryadi memggelar inspeksi mendadak (Sidak) di Kecamatan VII Koto Ilir, Kamis (04/1/2017).

Tim Sidak yang dipimpin Wabup ini, mendatangi Kantor Camat VII Koto Ilir dan Puskesmas Tuo Pasir Mayang untuk memeriksa lansung Absensi dan kinerja masing – masing pegawai sesuai tugas pokok dan fungsi (Tupoksi) dalam melayani masyarakat.

Wabup Tebo Sahlan Arpan.SH saat berada di Kantor Camat VII Koto Ilir, mewanti-wanti atau pesan kepada ASN agar terus meningkatkan disiplin masuk dan pulang kerja.  Sebagai abdi negara harus iklas menjalankan tugas dalam melayani masyarakat sesuai Tupoksinya.

”Kita berharap ASN dapat meningkatkan profesional dan proforsional untuk mensukseskan tugasnya. Disiplin merupakan awal dan pondasi keberhasilan bidang pekerjaan,” harap Wabup.

Camat VII Koto Ilir Antoni Faksi, dikonfirmasi, membenarkan Tim yang dipimpin Wabup Tebo melakukan Sidak di Kantor Camat pada hari ketiga ASN masuk kerja setelah pegawai libur bersama natal dan tahun baru.

”Kita sangat mendukung digelarnya Sidak dari Tim Kabupaten dalam rangka penegakkan disiplin di jajaran ASN khususnya staf kantor camat VII Koto Ilir,” Pungkas Camat. (asa)