Tiga Pilar Siap Bersinergi,Babinsa Teguh Koordinasi Dengan Pemdes Pemekaran

Babinsa Koptu Teguh Nugroho berkoordinasi, dengan Pj Kades pemekaran Sidomulyo Rimbo Ulu. Foto : sidakpost.id/Amir. Biro Tebo

SIDAKPOST.ID, TEBO – Babinsa Koptu Teguh Nugroho Anggota Koramil 416 – 07/Rimbo Bujang  Kodim 0416/Bute mengunjungi sekaligus berkoordinasi dengan Pj Kades Pujoyanto Desa

pemekaran Sidomulyo. Desa Sidomulyo merupakan hasil pemekaran dari Desa Induk Sidorukun Kecamatan Rimbo Ulu Kabupaten Tebo.

Momen kunjungan dan berkoordinasi di Desa Sidomulyo Babinsa Koptu Teguh Nugroho diterima langsung oleh Pj Kades Pujoyanto, pada kesempatan ini
Koptu Teguh Nugroho mengucapkan selamat kepada Pj Kades memimpin Desa Sidomulyo sudah menjadi desa defenitif.

Baca Juga :  Danramil 416-06/Muara Bungo Ingatkan Siswa Xaverius Waspadai Proxi War

“Saya siap bersinergi dengan Tiga Pilar Desa atau Kelurahan yaitu Babinsa, Bhabinkamtibmas dan Kepala Desa atau Lurah untuk mensukseskan program pemerintahan di pedesaan atau kelurahan menuju lebih maju lagi,” ungkap Koptu Teguh Nugroho, Jumat (03/02/2023).

Baca Juga :  Babinsa Tusan Optimalkan Program Bank Sampah

Pj Kades Sidomulyo Pujoyanto juga
mengucapkan terima kasih kepada Babinsa yang sudah mengunjungi dan berkoordinasi dengan Pemerintahan Desa Sidomulyo Rimbo Ulu.

“Diharapkan sinergitas lintas sektoral bersama Pemdes Sidomulyo terus berkesinambungan, dalam rangka untuk mensukseskan program Pemerintah di pedesaan,” tukasnya. (asa)