Diduga Curi Buah Sawit Seorang Warga Tebo Babak Belur Dihajar Masa

ZU Warga Tebo Babak Belur Dihajar Masa Akibat Curi Buah Sawit.

SIDAKPOST.ID,TEBO – Gagara mencuri buah Sawit di kebun warga, ZU lelaki paruh baya di Tebo babak belur dengan wajah bonyok dihajar masa, nasib apes ZU kepergok warga saat memcuri buah sawit dan sempat melarikan diri namun akhirnya pelaku berhasil ditangkap warga.

Pencurian buah sawit berawal, pelaku ZU (45) warga Desa Pagar Puding Lamo Kecamatan Serai Serumpun Kabupaten Tebo Jambi, pada Sabtu 26 Mei 2018.

Diduga sedang mencuri buah sawit milik Suyono berlokasi di hamparan 20 Desa Dusun Tuo Kecamatan Sumay kepergok oleh warga. Namun pelaku sempat melarikan diri dan akhirnya pelaku berhasil di tangkap warga, dan tak pelak lagi pelaku menjadi amukan masa.

Kapolsek Serai Serumpun Iptu Johnson Sirait. dikonfirmasi sidakpost.id, Minggu (27/5/2018) mengatakan, pihaknya membenarkan, ZU warga Pagar Puding Lamo Serai Serumpun melakukan pencurian buah sawit dikebun warga berlokasi di Hamparan 20 Dusun Tuo Kecamatan Sumay kepergok dan ditangkap warga.

“Benar, diduga FU warga Desa Pagar Puding Lamo Kecamatan Serai Serumpun melakukan pencurian di kebun warga TKP Hamparan 20 Kecamatan Sumay, berhasil diamankan barang bukti satu janjang buah sawit. Kita sedang melakukan mediasi antara pihak korban dengan pihak pelaku dan kalau bisa ditempuh jalan damai kekeluargaan, ini kan lebih baik, ” ujarĀ  Kapolsek Serai Serumpun Iptu Johnson Sirait.

Sementara itu, Kapolsek Sumay Iptu Asep Ruhyana juga membenarkan, FU warga Pagar Puding Lamo Kecamatan Serai Serumpun diduga melakukan pencurian buah sawit dikebun warga TKP Hamparan 20 Kecamatan Sumay. Barang bukti diamankan satu jenjang buah sawit.

“Diduga pelaku warga Kecamatan Serai Serumpun, untuk TKP nya di Kecamatan Sumay. Saat ini pihak korban tengah melakukan mediasi dengan pihak pelaku, situasi aman dan kondusif,” ujarnya. (Sp)